https://www.theshonet.com/articles/ |
Tema : Binatang Ciptaan Allah SWT
Sub Tema : Kupu-kupu
KUPU-KUPU, SERANGGA EKSOTIS CIPTAAN ALLAH
Didunia ini terdapat berjuta-juta serangga ciptaan Allah SWT. Serangga adalah binatang kecil yang beruas-ruas, bernapas dengan pembuluh nafas, tubuh dan kepalanya berkulit keras. Contoh jenis-jenis serangga adalah : kupu-kupu, belalang, semut, lebah, kecoa, jamgkrik, dan lain-lain.
Uniknya alat indra dan cara hidup serangga sangat berbeda dengan binatang Allah yang lainnya. Bentuknya pun sangat beraneka ragam. Pada umumnya serangga ciptaan Allah mempunyai 6 sampai 8 kaki, bahkan ada yang lebih. Tubuhnya tidak mempunyai tulang, namun serangga memiliki kulit yang keras dan bernapas melalui lubang-lubang pernapasan ditubuhnya. Beberapa serangga memiliki sayap seperti halnya kupu-kupu
Allah SWT menciptakan bermacam macam spesies kupu-kupu yang tersebar diseluruh negara didunia. Sebenarnya kupu-kupu hidup diarea yang sering ditumbuhi tanaman perdu, bukan pada pohon yang tinggi. Kupu-kupu sering juga dijumpai disekitar tepi hutan yang penuh semak belukar dan tidak jauh dari aliran air, khususnya didaerah beriklim tropis, Kupu-kupu suka berada di beberapa jenis tanaman yang mengeluarkan aroma kuat dan menyengat, seperti : pada bunga jeruk, melati, asoka, kenikir, kamboja jepang, kamboja kertas dan beberapa jenis tanaman lainnya.
BAGIAN TUBUH KUPU-KUPU
Dan berikut ini bagian-bagian (anatomi) dari kupu kupu:
- Bagian kepala (head), pada kepala kupu-kupu terdapat mata, mulut dan sepasang antena sebagai alat sensor.
- Kupu kupu memiliki mulut yang berbentuk tabung menggulung (seperti belalai) yang berfungsi untuk mengambil sari bunga (nektar).
- Bagian dada (thorax), pada bagian dada kupu-kupu terdapat tiga pasang kaki dan empat buah sayap. Pada dada terdapat otot-otot untuk menggerakan kaki dan sayap.
- Bagian perut (abodemen). Jantung, sistem pencernaan dan organ kelamin juga terdapat pada bagian ini. Peredaran darahnya terbuka.
Allah mentakdirkan terjadinya kupu-kupu dengan beberapa tahapan selama hidupnya , yaitu :
1. telur 3. kepompong
2. ulat 4. kupu-kupu
Untuk lebih lengkapnya, simak video berikut ini :
MANFAAT KUPU-KUPU
- membantu bunga dalam proses penyerbukan
- membantu para ilmuan yang memantau perubahan iklim didunia
- menyediakan antobiotik untuk pengobatan berbagai jenis bakteri
- membantu menyingkirkan serangga pengganggu
- membersihkan lingkungan dengan mengkonsumsi kotoran hewan dan daging makanan yang busuk
- membantu manusia untuk mengurangi stress/ tekanan dunia modern
semangat selalu, belajar dan bermain bersama dengan keluarga tercinta.
(sumber : kumpulan acuan tema KB/TK Islam/ RA Masjid Istiqlal Jakarta dan berbagai sumber lainnya)
Komentar
Posting Komentar